Layanan “Visa di Rumah” Meningkat 170% di Indonesia Hingga Juni, Begini Cara Mengaksesnya

Layanan “Visa di Rumah” Meningkat 170% di Indonesia Hingga Juni, Begini Cara Mengaksesnya

Smallest Font
Largest Font

Empatmata.com - Analisis data oleh VFS Global menunjukkan semakin besarnya preferensi terhadap layanan premium seperti 'layanan visa di rumah' oleh para wisatawan.

Hal ini juga sejalan dengan semakin banyak wisatawan Indonesia yang menjelajah dunia dan mencari pengalaman baru.

Layanan ini membuat para pelancong tidak lagi perlu mengunjungi pusat permohonan visa untuk permohonan visa. Para pelancong dapat melakukannya di rumah, kantor, atau tempat lainnya.

Selain itu, layanan ini memudahkan mereka yang memiliki kesulitan untuk berpergian secara fisik, atau jika melakukan aplikasi visa dalam jumlah besar, sehingga dapat menghemat waktu dan biaya.

Peningkatan Jumlah Permintaan Layanan

Pada paruh pertama tahun 2024 (Semester 1 2024), permintaan atas layanan Visa di Rumah (Visa At Your Doorstep - VAYD) VFS Global di Indonesia telah meningkat sebesar 170% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

 “Layanan Visa At Your Doorstep kami menawarkan inovasi dan fleksibilitas tingkat tinggi dalam pengajuan visa, dengan tetap menjaga integritas aspek keamanan dalam prosesnya. Layanan ini meningkatkan pengalaman pengajuan visa secara keseluruhan bagi pemohon dengan menghindari keharusan mengantre,” kata ujar Kaushik Ghosh, Pemimpin Regional Australasia, VFS Global.

“Dengan pulihnya kepercayaan wisatawan untuk menjelajahi destinasi global, kami memperkirakan permintaan yang lebih tinggi terhadap layanan premium yang meningkatkan kenyamanan dan kemudahan bagi pemohon visa kami," lanjutnya.

Negara Tujuan untuk Layanan Visa di Rumah

VFS Global saat ini menawarkan layanan VAYD untuk 7 negara di Indonesia, Kroasia, Republik Ceko, Denmark, Finlandia, Hongaria, Jepang, dan Inggris (dikenal sebagai On Demand Mobile Visa).

Layanan Visa di Rumah juga tersedia bagi pemohon di negara-negara Asia Pasifik lainnya seperti Filipina, Malaysia, Thailand, dan Vietnam.

Cara Mengakses Layanan Visa di Rumah

Pemohon visa di Indonesia dapat memilih layanan VAYD dengan mengunjungi laman vfsglobal.com/visa-at-your-doorstep

Layanan Visa di Rumah tersedia untuk individu dan kelompok seperti karyawan perusahaan atau keluarga, yang memilih untuk tidak melakukan perjalanan ke pusat permohonan visa untuk mengajukan visa.

Tim dari VFS Global akan melakukan perjalanan ke lokasi yang dipilih pemohon untuk menyelesaikan proses permohonan visa, termasuk pendaftaran biometrik (pengambilan sidik jari dan foto), jika diperlukan.

Pemohon visa Inggris yang tinggal di dalam dan sekitar Jakarta juga dapat membuat janji temu di Pusat Aplikasi Premium di The Westin Jakarta untuk menyerahkan dokumen dan mendaftarkan biometrik dalam suasana dan kenyamanan hotel bintang lima.

Pemohon yang memilih lokasi baru ini juga dapat menikmati berbagai layanan tambahan seperti pembaruan informasi melalui SMS dan layanan pengembalian kurir, serta voucer makanan-minuman.

Catatan

Harap dicatat bahwa “visa di rumah” adalah layanan opsional yang tersedia dengan biaya tambahan. Memilih layanan ini tidak berhubungan dengan mempercepat proses visa pemohon atau pengambilan keputusan yang menguntungkan.

Peran VFS Global dalam proses permohonan visa terbatas pada tugas administratif terdepan saja, yang mencakup pengumpulan formulir permohonan visa, dokumentasi yang diperlukan sesuai daftar periksa, dan pendaftaran biometrik, jika diperlukan.

VFS Global tidak mempunyai peran dalam proses pengambilan keputusan pemberian atau penolakan visa.

Selain itu, pemohon visa di Indonesia juga dapat memilih fasilitas Pusat Aplikasi Visa Bergerak (Mobile Visa Application Center - MVAC) VFS Global yang sangat fleksibel, tersedia untuk 3 negara – Republik Ceko, Jepang, dan Inggris.

Editors Team

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow